SLBN Prof. Dr. Sri Soedewi MS, S.H Raih Juara Umum LKS PDBK Provinsi Jambi 2023. Siap Maju ke Tingkat Nasional
Penulis: Admin - Kamis, 07 September 2023
Penulis: Admin - Kamis, 07 September 2023
Jambi, 07 September 2023 - Lomba Kompetensi Siswa Peserta Didik Berkebutuhan Khusus (LKS PDBK) tingkat Provinsi Jambi 2023 resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, Syamsurizal di Hotel Abadi, Senin (4/9/23).
LKS PDBK tingkat Provinsi Jambi 2023 ini diikuti oleh 103 orang peserta dan 41 orang pendamping dari berbagai Sekolah Luar Biasa di Provinsi Jambi. Diselenggarakan dari tanggal 4 s/d 6 September 2023 di dua tempat, Hotel Abadi dan SLBN Sri Soedewi.
Adapun cabang lomba yang di pertandingkan ada sembilan, diantaranya Kecantikan, Hantaran, Tata Boga, Menjahit, Membatik, Kriya Kayu, Merangkai Bunga, Kreasi Barang Bekas, dan Teknologi Informasi.
SLBN Sri Soedewi berhasil meraih juara umum dengan memenangkan empat cabang lomba sekaligus, yakni Teknologi Informasi, Menjahit, Tata Boga, dan Membatik. Kesuksesan ini berhasil menjadikan SLBN Sri Soedewi sebagai wakil dari Provinsi Jambi di tingkat nasional.
Prestasi murid SLBN Sri Soedewi tidak berhenti sampai di situ saja karena Ibu Gubernur Jambi, Hesnidar Haris yang hadir untuk secara resmi menutup LKS PDBK pada Rabu (6/9/23) langsung mengenakan hasil karya siswa kita dari cabang lomba Menjahit untuk menjemput Pangdam Sriwijaya di bandara.
Ia menyampaikan, bahwa hasil karya menjahit sudah layak untuk di pasarkan, karena memiliki hasil yang luar biasa.
"Anak-anak PDBK ini jika potensinya terus digali dan diasah maka akan memberikan hasil yang luar biasa pula, dan tidak kalah dengan hasil karya anak-anak normal lainnya," ujarnya.